KOMPETENSI PEDAGOGICAL CONTENT KNOWLEDGE GURU MATA PELAJARAN IPA KELAS V DI SD NEGERI 106 KOTA BENGKULU

AZIZAH, HELEN (2022) KOMPETENSI PEDAGOGICAL CONTENT KNOWLEDGE GURU MATA PELAJARAN IPA KELAS V DI SD NEGERI 106 KOTA BENGKULU. Undergraduate thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text (SKRIPSI)
HELEN ALIZAH.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kompetensi Pedagogical Content Knowledge Guru Mata Pelajaran IPA Kelas V di SD Negeri 106 Kota Bengkulu. Jenis penelitian kualitatif adalah penelitian terhadap suatu proses, peristiwa, atau perkembangan dimana bahan atau data yang dikumpulkan adalah berupa keterangan-keterangan kualitatif dalam teknik analisis data ini, penulis mengolah hasil wawancara dan observasi dengan mendeskripsikan kemudian menganalisis dan menyimpulkannya. Kemudian data yang diperoleh, diseleksi dan disusun. Setelah itu data data-data diklasifikasikan lalu dilakukan analisis data. Hasil penelitian sebagai implikasinya terdapat tambahan mata pelajaran yang disebut pelajaran. Guru mengenali kelebihan dan kelemahan siswa. Guru menyadari bahwa memotivasi siswa adalah sebuah kewajiban yang harus dilakukan oleh guru. Guru juga berusaha menyelesaikan permasalahan ataupun kesulitan yang dihadapi siswa melalui tutor sebaya. Dalam hal mengajar guru juga sudah mempertimbangkan media dan metode apakah yang akan digunakan supaya memudahkan siswa dalam menangkap materi pembelajaran. Untuk segi penilaian guru tidak hanya menilai aspek kognisinya saja namun guru juga menilai sikap atau afeksi dalam setiap pembelajaran. Penilaian tersebut berupa skor dan deskripsi supaya lebih detail. Guru mengalami kesulitan atau kurang menguasai materi IPA, terbatas pada materi rangkaian listrik seri dan parallel dikarenakan guru belum pernah mengajarkan hal ini sebelumnya, ditambah dengan latar belakang guru yang bukan berasal dari pendidikan IPA. Guru mengetahui tujuan pembelajaran. Menurut guru pembelajaran IPA yang dilakukan oleh guru kelas V merujuk pada persiapan ujian nasional, maka guru lebih menekankan pengetahuan penting yang keluar di soal ujian nasional. Namun guru sudah berusaha untuk mengatasi kelemahannya terkait dengan pemahaman yang kurang mendalam mengenai materi rangkaian listrik seri dan parallel.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIPEmail
Thesis advisorMULYADI, MUL197005142000031004UNSPECIFIED
Thesis advisorJELITA, DIAN199401142019032012UNSPECIFIED
Additional Information: PEMIMBING 1: MUS MULYADI PEMBIMBING 2: DIAN JELITA
Uncontrolled Keywords: Pedagogical, Content Knowledge, Guru, Pelajaran IPA
Subjects: Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Muhammad Yusrizal
Date Deposited: 08 Jun 2023 03:07
Last Modified: 08 Jun 2023 03:07
URI: http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/115

Actions (login required)

View Item View Item