Bahri, Saiful (2023) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PENITIPAN ANAK DIFABEL BAGI ORANG TUA MAMPU (Studi di Panti Asuhan Yayasan Dharma Bakti Sosial Kota Bengkulu)TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PENITIPAN ANAK DIFABEL BAGI ORANG TUA MAMPU (Studi di Panti Asuhan Yayasan Dharma Bakti Sosial Kota Bengkulu). Undergraduate thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text (Skripsi)
181110029 FUAD HKI SAIFUL BAHRI.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Skripsi ini merupakan hasil dari penelitian empiris dengan judul “Tinjauan Hukum Islam Terhadap Penitipan Anak Difabel Bagi Orang Tua Mampu (Studi di Panti Asuhan Yayasan Dharma Bakti Sosial Kota Bengkulu)”. Adapun penelitian ini bertujuan untuk menjawab suatu permasalahan mengenai bagaimana penitipan anak Difabel bagi orang tua mampu di Panti Asuhan Yayasan Dharma Bakti Sosial Kota Bengkulu dan bagaimana pandangan hukum islam terhadap penitipan anak Difabel bagi orang tua mampu di Panti Asuhan Yayasan Dharma Bakti Sosial Kota Bengkulu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah field research yaitu penelitian yang dilakukan secara langsung di lapangan untuk memperoleh data yang diperlukan dan penelitian yang obyeknya mengenai gejala-gejala atau peristiwa yang terjadi pada suatu kelompok masyarakat. Berdasarkan hasil penelitian bahwasanya alasan utama orang tua menitipkan anaknya ke panti asuhan ini adalah keterbatasan waktu untuk keluarga khususnya terhadap anak penyandang Difabel dikarenakan rasa kekhawatiran terhadap pertumbuhan dan perkembangan anaknya. Disamping itu pula, kesibukan kegiatan bisnis dan pekerjaan. orang tua anak hanya memberikan uang kepada panti secara tidak rutin. dari segi tanggung jawab orang tua kepada anak penyandang Difabel yang dititipkan ke panti asuhan masih kurang untuk di aplikasikan dalam mendidik anak-anaknya, Masalah anak khususnya bagi penyandang Difabel, dalam Al-Qur’an menjadi tanggung jawab penuh kedua orang tuanya. Adapun salah satu tanggung jawabnya adalah pemberian nafkah anak, kasih sayang dan perhatian yang diberikan dalam mendidik anak-anaknya. Biaya nafkah anak tidak hanya menyangkut biaya sandang, pangan, dan tempat tinggal anak semata, akan tetapi juga aspek moril dan pendidikan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Additional Information: | Pembimbing I : Dr. Nenan Julir, Lc.,MA Pembimbing II : Giyarsi, M.Pd | ||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Anak, Difabel, Panti Asuhan Dharma Bakti Sosial Kota Bengkulu. | ||||||||||||
Subjects: | Syari'ah > Hukum Keluarga Islam | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Arlan Fairuz | ||||||||||||
Date Deposited: | 13 Sep 2023 01:27 | ||||||||||||
Last Modified: | 13 Sep 2023 01:27 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/1642 |
Actions (login required)
View Item |