Sholiha,, Sirani Mar Atu (2022) KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SD NEGERI 66 KOTA BENGKULU. Undergraduate thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text (Skripsi)
1811240060 FTT PGMI SIRANI MAR ATU SHOLIHA NIM.pdf - Submitted Version Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas guru dalam mengelola pembelajaran dengan penerapan model pembelajaran mind mapping dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA di kelas IV SDN 66 Kota Bengkulu, untuk mengetahui aktivitas siswa dalam proses pembelajaran dengan penerapan model pembelajaran mind mapping dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA di kelas IV SDN 66 Kota Bengkulu dan untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan hasil belajar siswa antara siswa di kelas yang menggunakan model pembelajaran mind mapping dan yang menggunakan model konvensional. Penelitian ini menggunakan dua kelompok yaitu kelas IV A berjumlah 25 orang sebagai kelompok eksperimen dan kelas IV B berjumlah 25 orang sebagai kelas control. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, teknik pengumpulan data menggunakan tes (soal) dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan keefektifan belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran mind mapping dengan menggunakan model pembelajaran konfensional, hal tersebut dibuktikan dari hasil posttest siswa kelas IV A dengan menggunakan model pembelajaran mind mapping dapat meningkat dengan nilai 75 sampai dengan 95 sedangkan kelas IV B tanpa menggunakan model pembelajaran mind mapping dengan nilai 50 sampai dengan 75. Kesimpulan penelitian ini dapatdibuktikan dengan hasil koefesien sig= 0.00 < 0.05 dengan Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian model pembelajaran mind mapping efektif terhadap keefektifan siswa khususnya pada mata pelajaran IPA kelas IV SD Negeri 66 Kota Bengkulu. Saran untuk penelitian ini , untuk guru model pembelajaran mind mapping dapat digunakan sebagai alternative dalam pembelajaran IPA agar siswa terbiasa untuk aktif dalam proses pembelajaran. Siswa sebaiknya tidak perlu dan takut untuk mencoba menuangkan ide-ide kratif yang dimilikinya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Additional Information: | Pembimbing 1: Dr. Alfauzan Amin, M.Ag Pembimbing 2: Abdul Aziz Mustamin, M.Pd.I | ||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Model Mind Mapping, Hasil Belajar, Sumber Daya Alam | ||||||||||||
Subjects: | Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||||||
Depositing User: | Yuli Astria | ||||||||||||
Date Deposited: | 09 Jun 2023 08:33 | ||||||||||||
Last Modified: | 09 Jun 2023 08:33 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/225 |
Actions (login required)
View Item |