Pabella Putri Lubi, Maya (2023) PEMBAGIAN HARTA WARISAN PADA SUKU LEMBAK DALAM KOMPILASI HUKUM ISLAM (KHI). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Fatmawati Sukarno.
Text (Skripsi)
1711110008 MAYA PABELLA PUTRI LUBIS.pdf - Submitted Version Download (25MB) |
Abstract
Ada dua permasalahan yang dikaji dalam skripsi ini adalah (1) Bagaimana pembagian harta warisan pada masyarakat Suku Lembak, (2) Bagaimana kompilasi hukum islam (KHI) terhadap pembagian harta warisan pada Suku Lembak. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana pembagian harta warisan pada Suku Lembak dan untuk menjelaskan bagaimana pembagian harta warisan pada Suku Lembak dalam kompilasi hukum islam (KHI). Metode penelitaian yang digunakan yaitu pendekatan kualitatif dan jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Yang menjadi informan dalam penelitian ini adalah ketua Adat Suku Lembak, Imam Masjid, masyarakat Suku Lembak. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa (1) Dari hasil penelitian secara mendalam tentang ahli waris pada masyarakat Suku Lembak bahwasanya ahli waris pada Suku Lembak yang diperioritaskan adalah pasangan dan anak. Ketika pasangan dan anak tidak ada biasanya beralih kepada orang tua,kakek dan nenek, dan saudara. Bagian waris yang didapat pasangan adalah seluruh harta warisan. Ketika anak-anak sudah dewasa biasanya menerima warisan bagi rata. Adapun tatacara pembagian warisan pada masyarakat Suku Lembak dengan cara hibah, wasiat, warisan, dan kombinasih hibah waris. (2) Ahli waris Suku Lembak dalam perspektif maslahah mursalah dari segi ahli warisnya hanya pasangan yang ditinggalkan dan anak, karena pasangan yang ditinggalkan sudah tentu bisa mengelola harta tersebut sesuai dengan kebutuhan keluarga yang ditinggalkan. Sedangkan kemaslahatan untuk bagian harta warisan anak yang bagi rata supaya tidak ada kecemburuan dan keributan antara anak-anak. Kemaslahatan yang diambil dari tatacara pembagian harta waris di masyarakat Suku Lembak yaitu hibah, wasiat, warisan, dan kombinasih hibah waris ialah supaya tidak ada keributan dan permasalahan setelah pewaris meninggal dunia.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Additional Information: | Pembimbing 1: Dr. Yusmita, M.Ag Pembimbing 2: Ifansyah Putra, M.Sos | ||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Pembagian harta Warisan, Bagian Warisan, Tatacara Pembagian Warisan, kompilasi hukum islam (KHI). | ||||||||||||
Subjects: | Syari'ah > Hukum Keluarga Islam | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Dr Syahril Syahril | ||||||||||||
Date Deposited: | 28 Aug 2023 03:00 | ||||||||||||
Last Modified: | 28 Aug 2023 03:00 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/323 |
Actions (login required)
View Item |