PENGARUH METODE PEMBELAJARAN KUMON DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN TEMATIK MATERI MATEMATIKA DI KELAS III SDN 10 BERMANI ILIR KEPAHIANG

Hersi Arsita, Siska (2023) PENGARUH METODE PEMBELAJARAN KUMON DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN TEMATIK MATERI MATEMATIKA DI KELAS III SDN 10 BERMANI ILIR KEPAHIANG. Undergraduate thesis, UIN Fatmawati Sukarno.

[img]
Preview
Text
DEPAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (165kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (324kB) | Preview
[img] Text (Skripsi)
SISKA HERSI ARSITA _ 1911240024.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Pemahaman matematika merupakan dasar dari mata pelajaran matematika. Kurangnya pemahaman matematika akan menghambat peserta didik dalam menyelesaikan masalah matematika. Hal tersebut seperti yang terjadi pada peserta didik SDN 10 Bermani Ilir Kepahiang, mereka mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal matematika. Oleh karena itu, penulis melakukan penelitian dengan menggunakan metode pembelajaran kumon dengan tujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh Metode Pembelajaran Kumon terhadap hasil belajar siswa (2) Pengaruh Motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa, (3) interaksi antara metode pembelajaran dan motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian quasy exerimental design, populasi penelitian adalah peserta didik kelas III SDN 10 Bermani Ilir Kepahiang. Sampel yang digunakan sebanyak 2 kelas yang dipilih dengan teknik acak kelas, yaitu kelas VIII A sebagai kelas kontrol dengan metode ceramah dan III B sebagai kelas ekperimen dengan menggunakan metode kumon. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan angket. Pengujian hipotesis menggunakan Uji F dan ANOVA (analisis variansi dua jalan sel tak sama), dengan taraf signifikansi 5 %. Sebelumnya dilakukan uji prasyarat yang meliputi uji normalitas menggunakan uji Kolmogorov-Smirnov test dan uji homogenitas. Berdasarkan hasil analisis data statistik menggunakan Spss diperoleh Output metode pembelajaran Nilai sig 0,00 < 0,05, artinya terdapat pengaruh metode pembelajaran kumon terhadap hasil belajar siswa. Hasil Output motivasi belajar diperoleh Nilai sig. 0,00 < 0,05 artinya terdapat pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa. Hasil Output interaksi diperoleh Nilai Sig. 0,447 > 0,05 artinya tidak ada interaksi antara metode pembelajaran dan motivasi belajar terhadap hasil belajar. Sehingga hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh metode pembelajaran kumon dan motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik materi matematika dikelas III SDN 10 Bermani Ilir Kepahiang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIPEmail
Thesis advisorSukarno, Sukarno196102052000031002UNSPECIFIED
Thesis advisorNasution, Adam2010088202UNSPECIFIED
Additional Information: Pembimbing I : Drs. Sukarno , M.Pd.Si Pembimbing II Adam Nasution, M.Pd.Si
Uncontrolled Keywords: Metode Pembelajaran Kumon, Motivasi, Hasil belajar, Matematika
Subjects: Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: furqon adli
Date Deposited: 31 Aug 2023 02:00
Last Modified: 31 Aug 2023 02:00
URI: http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/1039

Actions (login required)

View Item View Item