KARAKTER KOMUNIKASI VERBAL REMAJA SQUAD ONLINE PEMAIN MOBILE LEGEND PERSPEKTIF ETIKA KOMUNIKASI ISLAM

Hidayat, Farid Khalilah (2023) KARAKTER KOMUNIKASI VERBAL REMAJA SQUAD ONLINE PEMAIN MOBILE LEGEND PERSPEKTIF ETIKA KOMUNIKASI ISLAM. Undergraduate thesis, UIN FATMAWATI SUKARNO.

[img]
Preview
Text
Farid Khalilah Hidayat_DEPAN.pdf

Download (802kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Farid Khalilah Hidayat_BAB I.pdf

Download (382kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Farid Khalilah Hidayat_BAB II.pdf

Download (505kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI)
Farid Khalilah Hidayat_1911310029.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakter komunikasi verbal remaja pemain squad online pemain game mobile legend dari perspektif etika komunikasi Islam. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, menggunakan metode penelitian kualitatif. Pemilihan informan penelitian menggunakan metode purposive sampling untuk mengetahui komunikasi verbal yang squad online sering ucapkan yang dilihat peneliti dari perspektif etika komunikasi islam, informan penelitian berjumlah 5 orang. Pengumpulan data penelitian diperoleh dari wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan mereduksi data, penyajian data, menganalisa data, dan mengolah data. Berdasarkan hasil penelitian setiap anggota squad online memiliki karakter komunikasi verbal yang berbeda beda. Sebagian anggota squad online termasuk ke karakter yg berkata kasar atau toxic. Mereka lebih sering kebawa emosi ketika bermain mobile legends sehingga sering mengucapkan kata-kata kasar seperti anjing, bangsat, babi ,setan, kambing. Komunikasi yang kasar terjdi ketika bermain game tetapi diluar game mereka juga sering berkata yang baik seperti menasehati temannya yang sering berkata kasar. Dalam etika komunikasi Islam dibagi menjadi 3 nilai yaitu, kejujuran, katakan yang baik dan diam juga Cermat dan akurat dalam berkomunikasi.Ada juga sebagian anggota squad online lagi termasuk ke nilai cermat dan akurat dalam berkomunikasi mereka menyampaikan komunikasi langsung to the point sehingga komunikasi yang disampaikan lebih mudah dipahami dan dimengerti oleh anggota yang lain dan juga mereka saling menasehati ketika ada yang berkata kasar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIPEmail
Thesis advisorThadi, Robeet198006022003121003UNSPECIFIED
Thesis advisorFauzan, Agusri198708132019031008UNSPECIFIED
Additional Information: PEMBIMBING 1:Robeet Thadi, M.Si PEMBIMBING 2:Agusri Fauzan, MA
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Verbal, mobile legend, Etika komunikasi Islam
Subjects: Ushuluddin, Adab dan Dakwah > Komunikasi Dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah > Komunikasi Dan Penyiaran Islam
Depositing User: Dr Syahril Syahril
Date Deposited: 17 Oct 2023 02:55
Last Modified: 17 Oct 2023 02:55
URI: http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/2221

Actions (login required)

View Item View Item