TINJUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PERJANJIAN PEMBERIAN UPAH SEBELUM PANEN PADI (Studi Kasus Di Desa Talang Beringin Kecamatan Semidang Alas Maras Kabupaten Seluma)

Atami, Elisa Ginggi (2023) TINJUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PERJANJIAN PEMBERIAN UPAH SEBELUM PANEN PADI (Studi Kasus Di Desa Talang Beringin Kecamatan Semidang Alas Maras Kabupaten Seluma). Undergraduate thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img]
Preview
Text (Skripsi)
ELISA GINGGI ATAMI.pdf - Submitted Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Ada dua persoalan yang dibahas yakni: (1) Bagaimana sistem perjanjian pemberian upah sebelum panen padi di Desa Talang Beringin Kecamatan Semidang Alas Maras Kabupaten Seluma. (2) Bagaimana pandangan hukum Islam terhadap sistem perjanjian pemberian upah sebelum panen padi di Desa Talang Beringin Kecamatan Semidang Alas Maras Kabupaten Seluma. Jenis penelitian yang peneliti gunakan adalah penelitian lapangan (Filed Ressearch) dengan menggunakan metode kualitatif, dimana penelitian diharapkan menghasilkan data deskreptif berupa data-data tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa: (1) Adapun praktek ijarah pada Masyarakat Desa Talang sering meminta bayaran upahnya diberikan sebelum pekerjaan dilaksanakan, dimana pemilik lahan datang langsung kerumah buruh untuk menawarkan pekerjaan yaitu memanen padi dengan upah 60.000 per kubik (sekat), akan tetapi setelah selesai pekerjaan buruh merasa upah yang diberikan tidak sesuai dengan ukuran sehingga buruh ingin meminta penambahan upah. (2) Menurut tinjauan hukum Islam terhadap sistem perjanjian pemberian upah sebelum panen padi di Desa Talang Beringin adalah dibenarkan dalam syariat Islam sehingga tidak bertentangan dengan hukum Islam. Kesepakatan dalam bekerja dan waktu pembayaran upah juga sudah sesuai dengan hukum islam karena pembayaran dilakukan tepat waktu tanpa menundanunda, pada standar upah yang diberikan oleh mu'ajir kepada musta'jir belum sesuai dengan hukum Islam karena adanya ketidaksesuaian dalam pemberian upah tetapi dengan adanya sistem pemberian upah sebelum panen padi dapat memberikan manfaat kepada buruh yaitu buruh dapat memanfaatkan upah yang telah diberikan terlebih dahulu, sehingga lebih banyak menimbulkan kemaslahatan (manfaat) daripada mudharat sehingga hukum nya menjadi mubah. Sebab di dalamnya terdapat unsur tolong menolong, saling percaya dan kerelaan di antara kedua belah pihak.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIPEmail
Thesis advisorWahid, Khairuddin196711141993UNSPECIFIED
Thesis advisorNiffilayani, Anita198801082020122004UNSPECIFIED
Additional Information: Pembimbing I: Dr. Khairuddin Wahid, M.Ag dan Pembimbing II: Anita Niffilayani M.H.I
Uncontrolled Keywords: Akad, Upah, Hukum Islam
Subjects: Syari'ah > Hukum Ekonomi Syari'ah
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syari'ah
Depositing User: furqon adli
Date Deposited: 30 May 2023 07:29
Last Modified: 30 May 2023 07:29
URI: http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/34

Actions (login required)

View Item View Item