Sulastri, Sulastri (2024) IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA DALAM SISTEM PEMBELAJARAN IPS DI SMPN 10 SELUMA. Undergraduate thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text (Skripsi)
HALAMAN DEPAN.pdf - Submitted Version Download (2MB) |
|
Text (Skripsi)
BAB I.pdf - Submitted Version Download (394kB) |
|
Text (Skripsi)
BAB II.pdf - Submitted Version Download (421kB) |
|
Text (Skripsi)
SULASTRI_2011270055.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Dalam pengenalan kurikulum merdeka ini pastinya tidak akan terlepas dari berbagai problem yang harus dihadapi oleh berbagai guru. Ada beberapa contoh dari hasil permasalahan mengenai problem pelaksanaan kurikulum merdeka yaitu, (1) kesulitan guru dalam menyusun alur tujuan pembelajaran, kurangnya penguasaan teknologi dan proses pembelajaran, kesulitan dalam mengembangkan model pembelajaran yang sesuai dengan kurikulum merdeka. (2) masih terdapat beberapa problem pada tahap perencanaan berupa kesulitan dalam alur tujuan pembelajaran, kesulitan dalam alokasi waktu saat melakukan pembelajaran berbasis proyek. (3) minimnya kemampuan mengunakan teknologi,terbatasnya buku siswa,kurangnya kemampuan mengunakan metode dan media pembelajaran. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Ipmlementasi Kurikulum Merdeka dalam sistem pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) di SMPN 10 Seluma. Dalam penelitian ini metode yang digunakan oleh peneliti adalah metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurikulum merdeka akan cocok untuk program IPS di SMP Negeri 10 Seluma. Melihat deskripsi kursus dan membuat beberapa rencana pembelajaran adalah dua dari banyak nya langkah yang dipersiapkan. Hasil penelitian menyatakan Implementasi Kurikulum Merdeka dalam pembelajaran IPS di SMPN 10 Seluma memepunyai beberapa tahapan yaitu: tahap perencanaan xvi yang merupakan tahapan awal proses pembelajaran, tahap pelaksanan yang merupakan proses pembelajaran yang berpedoman pada siklus kurikulum merdeka, dan tahap evaluasi yang merupakan tahap untuk mengukur ketercapaian pembelajaran dari siswa. Ada beberapa kendala guru dalam Implementasi Kurikulum Merdeka pada pola pembelajaran IPS di SMPN 10 seluma yaitu, kesulitann dalam perencanaan persiapan kurikulum merdeka, kesulitan dalam modul ajar, kesulitan dalam perancangan profil pancasila, kesulitan dalam pelaksaan penerapakan kurikulum merdeka serta kendala dalam melakukan penilaian atau evaluasi sesuai kurikulum merdeka.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | implementasi, kendala guru , kurikulum merdeka | ||||||||||||
Subjects: | Tarbiyah dan Tadris > Tadirs Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Tadris > Tadirs Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||||||||
Depositing User: | Dr Syahril Syahril | ||||||||||||
Date Deposited: | 06 Nov 2024 08:09 | ||||||||||||
Last Modified: | 06 Nov 2024 08:09 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/3633 |
Actions (login required)
View Item |