Yepreri, Yepreri (2024) PERAN GURU ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS) DALAM MENUMBUHKAN SIKAP TANGGUNG JAWAB SISWA DI SMP NEGERI 25 KOTA BENGKULU. Undergraduate(S1) thesis, UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU.
![]() |
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Download (210kB) |
![]() |
Text
BAB II.pdf Download (287kB) |
![]() |
Text (SKRIPSI)
YEPRERI_2011270054.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan 1) Untuk mendeskripsikan peran guru mata pelajaran IPS dalam menumbuhkan sikap tanggung jawab siswa di SMP 25 Kota Bengkulu dan 2) Untuk mendeskripsikan faktor pendukung dan faktor penghambat yang dialami guru mata pelajaran IPS dalam menumbuhkan sikap tanggung jawab siswa di SMP 25 Kota Bengkulu. Penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisa data pada penelitian ini berupa reduksi, model data dan kesimpulan. Hasil penelitian sebagai berikut: 1) Peran guru IPS sangat penting dalam membentuk karakter dan tanggung jawab siswa, khususnya melalui pelajaran IPS. Selain menyampaikan materi, guru juga membentuk akhlak siswa. Guru berperan sebagai motivator, pembimbing, inspirator, dan evaluator. Sebagai motivator, guru mendorong siswa giat belajar, sebagai pembimbing, guru membantu mengatasi masalah dan memberi teladan, sebagai inspirator, guru menumbuhkan semangat belajar, sebagai evaluator, guru memberikan teguran konstruktif untuk mendidik siswa lebih bertanggung jawab. Semua peran ini mendukung terbentuknya siswa yang berkarakter baik dan bertanggung jawab, dan 2) Faktor pendukung dan penghambat membentuk karakter tanggung jawab siswa di SMPN 25 Bengkulu beragam. Faktor pendukung meliputi sarana prasarana yang memadai, perpustakaan dengan buku IPS, lingkungan sekolah yang nyaman, dan slogan-slogan positif, namun proses ini terhambat oleh kurangnya minat belajar siswa, lingkungan keluarga yang kurang mendukung, dan pergaulan negatif. Kerjasama antara sekolah, keluarga, dan lingkungan diperlukan untuk mengatasi hambatan dan mendukung pembentukan karakter siswa.
Item Type: | Thesis (Undergraduate(S1)) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Peran, Guru IPS, Tanggung Jawab | ||||||||||||
Subjects: | Tarbiyah dan Tadris > Tadirs Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Tadris > Tadirs Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||||||||
Depositing User: | Yuliana Saputri | ||||||||||||
Date Deposited: | 06 Feb 2025 08:29 | ||||||||||||
Last Modified: | 06 Feb 2025 08:29 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/4127 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year