SAFITRI, ROZALIA (2024) UPAYA GURU DALAM MENINGKATKAN KECERDASAN VISUAL SPASIAL ANAK MELALUI KEGIATAN MENGGAMBAR BEBAS DI TK MUSI INDAH DESA KANDANG. Undergraduate(S1) thesis, UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU.
![]() |
Text
DEPAN.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Download (325kB) |
![]() |
Text
BAB II.pdf Download (357kB) |
![]() |
Text (SKRIPSI)
SKRIPSI ROZALIA SAFITRI_2011250018.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini di dasari oleh perhatian peneliti terhadap kecerdasan visual spasial anak TK musi indah dimana kecerdasan visual spasial anak yang masih kurang . penelitian ini bertujuan untuk 1. Untuk mengetahui upaya guru dalam meningkatkan kecerdasan visual-spasial anak melalui kegiatan menggambar bebas di TK Musi Indah Desa Kandang 2. Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat upaya guru dalam meningkatkan kecerdasan visual-spasial anak melalui kegiatan menggambar bebas di TK Musi Indah Desa Kandang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan metode pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Lokasi penelitian ini di desa kandang kecamatan seberang musi kabupaten kepahiang dengan subjek penelitian 8 anak dan 3 orang guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1. upaya guru dalam meningkatkan kecerdasan visual-spasial anak melalui kegiatan menggambar bebas di TK Musi Indah Desa Kandang antara lain mencontohkan, membantu dan menilai. 2. faktor pendukung dan penghambat guru dalam meningkatkan kecerdasan visual-spasial anak melalui kegiatan menggambar bebas di TK Musi Indah Desa Kandang antara lain yaitu faktor pendukung guru dalam meningkatkan kecerdasan visual spasial dalam kegiatan menggambar bebas yaitu pemahaman guru tentang pentingnya meningkatkan kecerdasan visual spasial dan anak sangat senang dengan kegiatan menggambar bebas karena anak bisa menggambar sesuai imajinasi mereka. Faktor penghambat guru dalam meningkatkan kecerdasan visual spasial anak melalui kegiatan menggambar yaitu anak yang mudah bosan dengan kegiatan menggambar, keterbatasan alat dan bahan menggambar dan kurangnya waktu dalam kegiatan menggambar.
Item Type: | Thesis (Undergraduate(S1)) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Upaya Guru, Kecerdasan Visual Spasial, Menggambar Bebas | ||||||||||||
Subjects: | Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Anak Usia Dini | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Anak Usia Dini | ||||||||||||
Depositing User: | Yuliana Saputri | ||||||||||||
Date Deposited: | 07 Feb 2025 07:57 | ||||||||||||
Last Modified: | 07 Feb 2025 07:57 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/4136 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year