Kurniawati, Amita (2023) STRATEGI PENINGKATAN OMZET JASA LAUNDRY KILOAN PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi di Laundry Kiloan Kelurahan Bumi Ayu Kota Bengkulu). Undergraduate thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
|
Text (Skripsi)
Depan.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (Skripsi)
Bab I.pdf Download (506kB) | Preview |
|
|
Text (Skripsi)
Bab II.pdf Download (498kB) | Preview |
|
Text (Skripsi)
AMITA KURNIWATI 1911130017.pdf Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji dua persoalan yaitu: (1) Bagaimana strategi peningkatan omzet jasa laundry kiloan di Kelurahan Bumi Ayu Kota Bengkulu, (2) Bagaimana perspektif ekonomi Islam terhadap strategi peningkatan omzet jasa laundry kiloan di Kelurahan Bumi Ayu Kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan : (1) Strategi peningkatan omzet jasa laundry kiloan di Kelurahan Bumi Ayu Kota Bengkulu yaitu dengan memperkuat brand perusahaan, mengenali pelanggan, melakukan promosi, memilih lokasi yang strategis, menggunakan internet marketing dan meningkatkan kualitas layanan jasa. Namun jasa laundry kiloan belum menerapkan SEO dan SEM (2) Perspektif ekonomi Islam terhadap strategi peningkatan omzet jasa laundry kiloan di Kelurahan Bumi Ayu Kota Bengkulu tidak keluar dari prinsipprinsip ekonomi Islam berdasarkan atas lima nilai universal yaitu tauhid (keimanan), ‘adl (keadilan), nubuwwah (kenabian), khilafah (pemerintah) dan ma’ad (hasil). Namun dalam sifat nubuwwah (kenabian) laundry kiloan belum memiliki sifat yang amanah karena masih ada pekaian konsumen yang tertukar dengan konsumen yang lain yang tentunya dapat merugikan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Additional Information: | Pembimbing 1: Pembimbing 2: | ||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | strategi peningkatan omzet, laundry kiloan, ekonomi Islam | ||||||||||||
Subjects: | Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syari`ah | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syari`ah | ||||||||||||
Depositing User: | Arlan Fairuz | ||||||||||||
Date Deposited: | 30 Aug 2023 01:34 | ||||||||||||
Last Modified: | 30 Aug 2023 01:34 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/853 |
Actions (login required)
View Item |