SORAYA, DERA (2023) KOMUNIKASI NON VERBAL DALAM MEMOTIVASI MURID BELAJAR AL-QUR’AN DI TPQ YAYASAN CAHAYA DI ATAS CAHAYA DESA CAHAYA BATIN KABUPATEN KAUR. Undergraduate thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text (Skripsi)
1911310037 FUAD KPI DERA SORAYA.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini membahas permasalahan mengenai bagaimana penerapan komunikasi nonverbal dalam pembelajaran Al-Qur’an di TPQ Yayasan Cahaya di atas Cahaya Desa Cahaya Batin Kabupaten Kaur dan apa faktor penghambat ustadz dan ustadzah dalam mengajarkan materi kepada murid usia dini yang ada di TPQ. Penelitian ini ialah field research yaitu penelitian yang dilakukan secara langsung di lapangan untuk memperoleh data yang diperlukan dan penelitian yang obyeknya mengenai gejala-gejala atau peristiwa yang terjadi pada suatu kelompok anak usia dini. Temuan penelitian yang telah dilakukan di TPQ Yayasan Cahaya di atas Cahaya menunjukan bahwa penerapan komunikasi nonverbal yang dilakukan oleh ustadz dan ustadzah meliputi lima jenis pendekatan yaitu yang pertama sentuhan, kedua kronemik, ketiga ekspresi wajah, keempat jarak dan yang terakhir vokalik. Selain itu terdapat hambatan-hambatan dalam penerapan komunikasi nonverbal terhadap murid usia dini yang harus dihadapi oleh para ustadz dan ustadzah dalam proses mengajarkan materi dengan menggunakan komunikasi nonverbal yaitu sebagai berikut, faktor kelamin, faktor lingkungan dan yang terakhir adalah faktor psikologis. dan faktor pengahmbat itulah yang harus dihadapi serta diatasi agar anak-anak usia dini yang mengaji di TPQ Yayasan Cahaya Diatas Cahaya ini semakin rajin dan berakhlak mulia.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Additional Information: | Pembimbing I : Dr. Japarudin, M.Si Pembimbing II : Syahidin, Lc. MA. Hum | ||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi Nonverbal, Proses Pembelajaran, Anak Usia Dini | ||||||||||||
Subjects: | Ushuluddin, Adab dan Dakwah > Komunikasi Dan Penyiaran Islam | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah > Komunikasi Dan Penyiaran Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Arlan Fairuz | ||||||||||||
Date Deposited: | 21 Sep 2023 04:20 | ||||||||||||
Last Modified: | 21 Sep 2023 04:20 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/1765 |
Actions (login required)
View Item |