KEMAMPUAN MEMBAYAR PENGGUNA SHOPEE PAYLATER (STUDI PADA MAHASISWA FEBI UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU)

Permata Sari, Rara (2023) KEMAMPUAN MEMBAYAR PENGGUNA SHOPEE PAYLATER (STUDI PADA MAHASISWA FEBI UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Fatmawati Sukarno.

[img] Text (Skripsi)
1516140143 RARA PERMATA SARI.pdf - Submitted Version

Download (5MB)

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui motif mahasiswa menggunakan Shopee PayLater, kemampuan mahasiswa dalam membayar tagihan Shopee PayLater dan tinjauan Ekonomi Islam terhadap Shopee PayLater. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data primer berupa wawancara dengan 10 orang informan dan data sekunder berupa artikel-artikel dan jurnal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa motif mahasiswa FEBI UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu menggunakan Shopee PayLater. Dari 10 mahasiswa 7 memilih motif because to motives. Karena motif ini merupakan yang melatar belakangi mahasiswa menggunakan shopee paylater dari mendapatkan kepuasan dalam berbelanja, cepat dan mudah. Peneliti mendapatkan fakta bahwa dari sepuluh informan 7 belum bekerja dan 3 sudah bekerja dan dari sepuluh informan tersebut diketahui bahwa mereka memiliki kemampuan membayar tagihan hal ini dikarenakan tagihan mereka tidak terlalu besar. Didalam tinjauan Ekonomi Islam, rukun serta syarat jual belinya sudah terpenuhi, kemudian syarat yang bersumber melalui akad qard juga memenuhi akad yang jelas dan adanya kerelaan pembeli saat melakukan pembelian menggunakan pembayaran Shopee PayLater. Menurut beberapa pendapat hukum Shopee PayLater ini bisa dikatakan riba ketika adanya unsur ziyadah atau tambahan yang disyaratkan di muka oleh pihak penerbit paylater kepada konsumennya

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIPEmail
Thesis advisorHak, Nurul196606161995031002UNSPECIFIED
Thesis advisorSumarni, Yenti197904162007012020UNSPECIFIED
Additional Information: Pembimbing 1: Dr.Nurul Hak, MA Pembimbing 2: Yenti Sumarni,M.M
Uncontrolled Keywords: Shopee PayLater,Motif, Sistem Pembayaran
Subjects: Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Dr Syahril Syahril
Date Deposited: 28 Aug 2023 03:03
Last Modified: 28 Aug 2023 03:03
URI: http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/284

Actions (login required)

View Item View Item