ANALISIS PRODUKSI ISLAM PADA PRODUK JANTUNG PISANG KEPOK MENJADI KUDAPAN KEKINIAN

Nugroho, Yogi (2022) ANALISIS PRODUKSI ISLAM PADA PRODUK JANTUNG PISANG KEPOK MENJADI KUDAPAN KEKINIAN. Undergraduate thesis, UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU.

[img] Text (Skripsi)
1811130051 FEBI EKIS Yogi Nugroho.pdf

Download (3MB)

Abstract

Tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui bagaimana cara produksi kudapan Jantung Pisang Kepok menurut tinjauan ekonomi Islam dan untuk mengetahui kendala proses produksi kudapan Jantung Pisang Kepok. Proses produksi Jantung Pisang Kepok sebagai kudapan kekinian atau makanan ringan dan mengenalkan produk Jantung Pisang Kepok di daerah Bengkulu agar bisa diminati oleh seluruh kalangan masyakarat. Bahan utama JANPIS Kepok yaitu jantung pisang kepok dan bahan tambahan tepung tapioka, tepung beras, garam, bawang, bumbu dan penyedap rasa. Hasil proses produksi Jantung Pisang Kepok ini adalah terciptanya produk dari olahan bunga Jantung Pisang Kepok menjadi sebuah produk makanan ringan dengan dua varian rasa. Proses produksi JANPIS kepok yaitu proses pengupasan, pencucian, perendaman, pengeringan, pencampuran bahan, penggorengan, penabuaran bumbu bubuk cabe untuk varian rasa pedas, dan pengemasan. Kendala dalam kegiatan produksi berupa, proses pengeringan memakan waktu yang lama, bahan baku sering jamuran ketika penjemuran kurang maksimal, getah saat pengupasan yang sulit dihilangkan, dan masih sulit mengurangi kadar minyaksetelah penggorengan. JANPIS (Jantung Pisang) Kepok sudah mendapatkan sertifikat PKP yang merupakan sertifikat Penyuluhan Keamanan Pangan dan usaha ini telah berjalan sejak bulan Maret 2022 sampai sekarang masih diproduksi dan dinikmati oleh konsumen

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIPEmail
Thesis advisorIsnaini, Desi19741202200642001UNSPECIFIED
Thesis advisorEl Wardah, Khairiah197808072005012008UNSPECIFIED
Additional Information: Desi Isnaini, MA pembimbing I Khairiah El Wardah, M.Ag Pembimbing II
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Produksi, Jantung Pisang, Kudapan.
Subjects: Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Yuliana Saputri
Date Deposited: 20 Jun 2023 03:47
Last Modified: 20 Jun 2023 03:47
URI: http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/557

Actions (login required)

View Item View Item