ANALISIS PERAN OTORITAS JASA KEUANGAN DALAM PERLINDUNGAN KONSUMEN DARI INVESTASI ILEGAL DI PROVINSI BENGKULU

Lestari, Heny (2022) ANALISIS PERAN OTORITAS JASA KEUANGAN DALAM PERLINDUNGAN KONSUMEN DARI INVESTASI ILEGAL DI PROVINSI BENGKULU. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Fatmawari Sukarno Bengkulu.

[img] Text (Skripsi)
HENY LESTARI.pdf - Submitted Version

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang analisis peran OJK dalam memberikan perlindungan terhadap investasi ilegal. Maraknya penawaran investasi ilegal yang dilakukan oleh beberapa instansi mengakibatkan korban dan jumlah kerugian yang tidak sedikit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bagaimana perlindungan OJK terhadap investasi ilegal di Provinsi Bengkulu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif, menggunakan data primer, Kemudian data sekunder dalam penelitian ini diperoleh dari buku dan website. Subjek penelitian ini adalah bagian Pengawasan. Adapun teknik pengumpulan datanya adalah dengan wawancara langsung dengan narasumber, kemudian hasilnya diolah secara kualitatif. Hasil dari penelitian ini yaitu: Otoritas Jasa Keuangan merupakan lembaga pengawas sektor jasa keuangan yang memiliki peran penting bagi masyarakat maupun konsumen, tugas OJK adalah mengawasi, memeriksa, dan menyidik dengan tujuan mampu melindungi kepentingan konsumen dan masyarakat. Dalam peran perlindungannya, OJK melakukan peran pencegahan preventif dan represif, dibalik kedua peran tersebut OJK memiliki kendala tidak bisa menjanjikan kembalinya uang konsumen yang telah dibawa entitas investasi bodong dan tidak seimbangnya literasi keuangan yang terjadi dimasyarakat sehingga menyebabkan banyaknya konsumen yang menjadi korban investasi bodong.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIPEmail
Thesis advisorAsnaini, Asnaini197304121998032003UNSPECIFIED
Thesis advisorNurhab, Baddarudin198508072015031005UNSPECIFIED
Additional Information: Pembimbing 1: Dr. Asnaini, M.A Pembimbing 2: Baddarudin Nurhab, M.M s
Uncontrolled Keywords: Perlindungan, Otoritas Jasa Keuangan, Investasi Ilegal
Subjects: Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Dr Syahril Syahril
Date Deposited: 28 Aug 2023 02:34
Last Modified: 28 Aug 2023 02:34
URI: http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/645

Actions (login required)

View Item View Item