Ningrum. S, Adinda Galuh Efrian (2024) PENGARUH PENGGUNAAN GADGET TERHADAP PERKEMBANGAN KOSAKATA BAHASA ANAK USIA DINI DI DESA KARYA BAKTI KECAMATAN MARGA SAKTI SEBELAT. Undergraduate thesis, UIN Fatmawari Sukarno.
Text
DEPAN.pdf Download (3MB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (299kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (357kB) |
|
Text
SKRIPSI DINDA GALUH EFRIAN NINGRUM. S_1911250043 (1).pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Pada penelitian ini terdapat fokus permasalahan diantaranya : 1) anak belum mampu membaca huruf alfabet tetapi sudah memahami simbol instruksi dalam mengoperasionalkan gadgetnya, 2) Tontonan, game didalam gadget/handphone membuat anak mengabaikan buku bacaan yang membantu menambah kosakata anak, 3) Kurangnya interaksi anak dengan hal disekitarnya, membuat kemampuan komunikasi anak sulit berkembang, 4) Pengawasan sekaligus arahan orang tua ketika anak memainkan gadget masih kurang bahkan ada yang sama sekali tidak mengawasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh penggunaan gadget terhadap perkembangan kosakata bahasa anak usia dini di Desa Karya Bakti Kecamatan Marga Sakti Sebelat. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu angket atau kuesioner, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan Uji homogenitas yaitu rumus uji F, dan pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan rumus korelasi product moment dengan sampel berjumlah 17 anak usia dini berusia 5-6 tahun. Hasil dari penelitian ini yaitu menunjukkan terdapat pengaruh penggunaan gadget terhadap perkembangan kosakata bahasa anak usia dini di Desa Karya Bakti Kecamatan Marga Sakti. Hal tersebut dibuktikan dari hasil uji hipotesis korelasional product moment bahwa hasil rxy sebesar 0,505 kemudian melihat rtabel nilai koefisien “r” product moment dari 28 adalah 0,497 yang artinya nilai tersebut lebih besar dari nilai rtabel yaitu 0,505 ≥ 0,497. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hipotesis xi kerja (Ha) dalam penelitian ini diterima, sedangkan hipotesis nihil (Ho) ditolak. Maka terdapat pengaruh penggunaan gadget terhadap perkembangan kosakata bahasa anak usia dini di Desa Karya Bakti Kecamatan Marga Sakti Sebelat
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Additional Information: | Pembimbing I : Prof. Dr. Edi Ansyah, M.Pd, Pembimbing II : Adi Saputra, M.Pd. | ||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Gadget, Perkembangan, Kosakata Bahasa, Anak Usia Dini. | ||||||||||||
Subjects: | Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Anak Usia Dini | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Tadris > Pendidikan Anak Usia Dini | ||||||||||||
Depositing User: | Dr Syahril Syahril | ||||||||||||
Date Deposited: | 15 Jul 2024 03:23 | ||||||||||||
Last Modified: | 15 Jul 2024 03:23 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uinfasbengkulu.ac.id/id/eprint/2939 |
Actions (login required)
View Item |